Menjadikan Ringtone/Lagu Favorit Sebagai Notifications Pesan/Chatting

Siapa nih yang suka dengan nada dering atau pun ringtone chatting yang unik dan lucu-lucu, atau sobat ingin menggunakan ringtone jadul yang dulu sangat marak terdengar dari handphone-handphone seperti ringtone yang nokia miliki, kalau beberapa waktu lalu saya sering menggunakan ringtone suara game pointblank hasil download digoogle lalu saya jadikan suara sms ataupun pesan bbm sehingga jika ada pesan masuk akan terdengar suara Headshot !!!, Chainkiller, dan Triple kill !! hahaha,

Nah mungkin sekarang sobat mulai bosan dengan nada pesan sms bawaan smartphone sobat yang itu-itu aja, terutama untuk para pengguna smartphone android,

kali ini saya ada sedikit tips mudah agar lagu-lagu MP3 ataupun ringtone efect suara favorit bisa sobat jadikan ringtone pemberitahuan pesan chatting atau nada apapun di smartphone sobat.

Caranya cukup mudah pertama-tama sobat masuk ke "File Manager"dismartphone android sobat lalu pilih intenal memori sebagai tempat dimana akan dijadikan penyimpanan ringtone favorit yang dimiliki,

buatlah sebuah folder baru dengan nama "Media" setelah membuat folder baru tersebut buka Folder "Media" yang tadi dibuat lalu buat kembali folder baru dengan nama "Audio",buka kembali folder audio lalu ulangi kembali membuat sebuah folder dengan nama "Notifications" didalam folder "Audio" tadi.

yang terakhir pilih lagu atau ringtone favorit sobat yang ingin dijadikan nada pesan/chat, dan pindahkan ringtone tersebut ke dalam folder "Notifications" yang berada didalam folder "Audio" dan "Media" yang tadi sobat ciptakan,

setelah cara diatas selesai dalam membuat folder-folder baru, sobat bisa langsung memindahkan ringtone favorit kedalam folder "Notifications" silahkan kembali kepengaturan suara/nada pesan android sobat atau dapat juga ke pengaturan masing-masing aplikasi chatting peliharaan sobat seperti BBM, Whatsapp, Line Dan lainnya, disitu sobat dapat menemukan ringtone favorit sobat yang telah disiapkan dan sudah bisa digunakan,

tetapi sebelum sobat melakukan cara diatas patut sobat ketahui biasanya jika sudah memiliki aplikasi facebook, folder "Media" yang didalamnya terdapat folder "Audio", dan "Notifications" sudah ada didalam "Sd card atau Internal Memori",  jadi dengan mudah sobat cukup melakukan copy paste file ringtonenya kedalam folder notifications,

baiklah semoga tips sederhana ini bermanfaat bagi sobat semua.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Menjadikan Ringtone/Lagu Favorit Sebagai Notifications Pesan/Chatting"

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar anda sesuai topik, Thanks for visiting and the comment.